
Palangka Raya – Dalam rangka menyukseskan program Makanan Bergizi Gratis (MBG), Polsek Sabangau Polresta Palangka Raya melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Danau Tundai terus aktif menjalin koordinasi dengan pihak kelurahan, sekolah, serta masyarakat, Kamis (23/10/2025).
Kegiatan tersebut menyoroti kesiapan prasarana dapur umum yang akan digunakan untuk mendukung pelaksanaan MBG bagi anak-anak sekolah di wilayah Danau Tundai, yang termasuk dalam kategori daerah terluar, tertinggal, dan terjauh (3T).
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sabangau, Iptu Ahmad Taufiq, mengatakan bahwa kegiatan ini juga menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, lembaga pendidikan, dan masyarakat.
“Sinergi semua pihak menjadi kunci agar program ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat maksimal bagi anak-anak di wilayah 3T,” ungkapnya.
Selain memantau kesiapan fasilitas, Bhabinkamtibmas bersama Lurah Danau Tundai juga membahas potensi kendala seperti kondisi rawan banjir serta faktor ekonomi masyarakat yang dapat mempengaruhi pelaksanaan program ke depan. (dk_reborn168)
