
Palangka Raya – Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pengguna jasa transportasi udara, personel Satuan Pengamanan Objek Vital (Satpamobvit) Polresta Palangka Raya melaksanakan pengamanan di area Bandara Tjilik Riwut.
Pengamanan tersebut dilakukan sebagai langkah preventif untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di salah satu objek vital strategis di wilayah Kota Palangka Raya.
Personel Satpamobvit disiagakan di sejumlah titik, mulai dari area terminal keberangkatan dan kedatangan, pintu masuk bandara, hingga kawasan parkir, guna memastikan aktivitas masyarakat berjalan dengan aman dan lancar.
Selain melakukan pengawasan, petugas juga melaksanakan patroli dialogis serta berkoordinasi dengan pengelola bandara dan unsur pengamanan lainnya untuk mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas.
Kasatpamobvit AKP Suranto mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kehadiran personel di Bandara Tjilik Riwut merupakan bentuk komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kami hadir untuk memastikan setiap aktivitas penerbangan dan pergerakan penumpang berjalan aman dan tertib, sehingga masyarakat merasa nyaman selama berada di kawasan bandara,” katanya.
Melalui kesiapsiagaan yang dilakukan secara konsisten ini, Polresta Palangka Raya berharap tercipta rasa aman yang berkelanjutan, sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap peran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. (dk_reborn168)
