
Palangka Raya – Polri terus memastikan setiap kegiatan masyarakat berjalan dengan aman dan kondusif melalui kehadiran personel Bhabinkamtibmas di wilayah binaan.
Hal tersebut diwujudkan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Tumbang Tahai Polsek Bukit Batu Polresta Palangka Raya dengan melaksanakan monitoring kegiatan pemilihan Ketua RW 01 dan RW 02, Rabu (14/1/2026).
Kegiatan berlangsung di Aula Basara Kelurahan Tumbang Tahai, Jalan Tjilik Riwut Km 29, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, dengan dihadiri warga setempat yang mengikuti proses pemilihan secara tertib.
Monitoring dilakukan sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat sekaligus untuk memastikan seluruh tahapan pemilihan berjalan aman, lancar, dan kondusif.
Kapolsek Bukit Batu Ipda Muhammad Hafiizh Ramadhan, mewakili Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa pengamanan dan monitoring kegiatan warga merupakan bagian dari pelayanan Polri dalam menjaga stabilitas kamtibmas.
“Kami hadir untuk memberikan rasa aman dan memastikan setiap kegiatan masyarakat, termasuk pemilihan Ketua RW, dapat berjalan dengan tertib dan lancar,” katanya.
Adapun hasil kegiatan tersebut, Ketua RW 01 Kelurahan Tumbang Tahai terpilih M. Erto dari tiga calon, sementara Ketua RW 02 terpilih Suparman sebagai calon tunggal.
Melalui kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis antara Polri dan warga sehingga setiap kegiatan kemasyarakatan dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif. (dk_reborn168)
