
Palangka Raya – Personel Polsek Sabangau melakukan kegiatan monitoring keamanan pada pelaksanaan Ibadah Perayaan Natal di Gereja GPT Kemurahan, Jalan Manduhara, Kelurahan Kereng Bangkirai.
Ibadah Natal ini mengangkat tema “Allah hadir untuk menyelamatkan keluarga” dengan sub tema “Kita bukan orang asing pendatang tetapi kita kawan sekerja Allah yang dikerjakan oleh roh.”
Kegiatan ibadah diikuti sekitar 300 jemaat dengan rangkaian acara mulai dari pembukaan, pujian, vocal group jemaat, candle light, penyampaian firman, hingga penutup.
Seluruh rangkaian berlangsung penuh kekhidmatan. Monitoring keamanan dalam kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Bripda Saldy Prayoga dari Polsek Sabangau.
Kapolsek Sabangau, Iptu Ahmad Taufiq, mengatakan bahwa kegiatan pengamanan ini merupakan bagian dari pelayanan Polri kepada masyarakat.
“Kami hadir untuk memastikan ibadah Natal berlangsung tenang dan tertib, sehingga seluruh jemaat dapat beribadah dengan nyaman,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa situasi selama kegiatan terpantau kondusif tanpa kendala berarti. “Syukurlah semua berjalan lancar hingga akhir acara,” tuturnya, Kamis (4/12/2025).
Kegiatan monitoring ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan Polresta Palangka Raya di bawah pimpinan Kapolresta Kombes Pol Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., yang terus mengedepankan kehadiran polisi dalam setiap kegiatan masyarakat. (dk_reborn168)
